Inovator pekan ini mengangkat upaya ilmuwan memanfaatkan alga sebagai campuran bahan bakar nabati. Selama ini rumput laut lebih sering digunakan di dunia medis dan industri makanan. Namun potensi alga yang tak terhingga menjadikan tanaman unik ini cocok untuk dijadikan bahan bakar masa depan.
Kedua kami mengajak anda menyimak bagaimana perubahan iklim yang diiringi cuaca ekstrim mengancam ketahanan pangan di Vietnam. Banjir dan badai yang kian marak mempersulit kehidupan petani kecil. Kini mereka harus beradaptasi dengan perubahan iklim agar tetap bisa menjamin hasil panen yang layak.
Terakhir kami menyuguhkan keindahan gunung Mont Blanc yang menjadi surga wisata di jantung Eropa. Gunung tertinggi di Alpen ini tidak hanya memikat para pendaki atau pemain ski, tetapi juga wisatawan umum yang ingin menikmati keindahan gunung dari desa-desa di sekitar Mont Blanc. Terlebih mereka juga bisa menggunakan kereta gantung untuk sampai ke ketinggian 3.800 meter.
Komentar