Kabur, Pasien Positif Covid-19 Dijemput Paksa Petugas Medis
0 Komentar
Ibu paruh baya yang dinyatakan positif Covid-19 pascates swab di Surabaya, Jawa Timur (Jatim) kabur dari rumah sakit. Pasien ditemukan bersembunyi di rumah suami siri di Pasuruan.
PI (56) terpaksa dijemput paksa Tim Satgas Covid 19 Kabupaten Pasuruan di rumah suami siri di Desa Kedungringin, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, Minggu (3/5/2020) pagi. Sebelumnya PI kabur dari ruang isolasi sebuah rumah sakit di Surabaya.
Komentar