Menghabiskan waktu dengan menonton kisah cinta yang menyentuh selalu bisa menjadi cara terbaik untuk melepas stres. Di awal tahun 2026 ini, Vidio mempersembahkan 5 rekomendasi film romantis yang beragam, mulai dari problematika hubungan yang pelik hingga komedi romantis yang mengocok perut.
Baik itu produksi sineas lokal maupun film hits dari luar negeri, kelima judul ini menjanjikan alur cerita yang mendalam dan sinematografi yang memanjakan mata bagi setiap penikmat genre romansa.
Dilanjutkan Salah Disudahi Perih

Dilanjutkan Salah Disudahi Perih mengangkat kisah Alfa (Mikha Tambayong) dan Darian (Kevin Ardilova), pasangan muda yang harus menghadapi kenyataan pahit talak tiga. Hidup mereka yang awalnya penuh cinta berubah jadi dilema besar ketika aturan agama menuntut keputusan yang tidak mudah. Dengan sentuhan Benni Setiawan sebagai sutradara dan Garin Nugroho di balik naskah, film ini terasa emosional sekaligus reflektif.
Baca Juga: Film Noktah Merah Perkawinan: Ketika Cinta Saja Tidak Cukup dalam Pernikahan
Bismillah Kunikahi Suamimu

Bismillah Kunikahi Suamimu adalah film adaptasi novel Vyntiana Itari ini menghadirkan drama rumah tangga penuh konflik. Hanna (Mikha Tambayong) harus menerima kenyataan bahwa suaminya, Malik (Rizky Nazar), punya hubungan dengan Cathy (Syifa Hadju), sahabatnya sendiri. Tema poligami yang jarang diangkat di layar lebar membuat cerita ini terasa berani sekaligus relevan.
Diproduksi MD Pictures dan disutradarai Benni Setiawan, film ini tayang Februari 2023 dan langsung jadi bahan perbincangan karena chemistry kuat para pemainnya.
Baca Juga: Film Di Bawah Umur Berani Angkat Isu Pergaulan Bebas Remaja, Angga Yunanda Jadi Sorotan
Love Reset

Kang Ha-neul dan Jung So-min hadir dalam komedi romantis Korea yang unik. Mereka berperan sebagai pasangan suami istri yang sedang dalam proses perceraian, namun kecelakaan membuat keduanya kehilangan ingatan. Selama 30 hari, mereka harus menjalani hidup tanpa memori, yang justru membuka kesempatan untuk jatuh cinta lagi dari awal.
Dirilis Oktober 2023, Love Reset sukses besar di box office dengan pendapatan lebih dari US$18 juta, dan jadi salah satu film Korea terlaris berkat humor segar serta chemistry manis kedua pemerannya.
Baca Juga: Film Secret: Untold Melody Tampilkan Doh Kyung-soo Sebagai Pemeran Utama
Puspa Indah Taman Hati

Sekuel dari Gita Cinta dari SMA ini membawa penonton kembali ke kisah Galih (Yesaya Abraham) yang bertemu Marlina (Prilly Latuconsina) setelah hubungannya dengan Ratna (Arla Ailani) berakhir.
Drama cinta segitiga ini penuh dengan emosi dan pilihan sulit, dibalut nuansa musikal remaja yang segar. Dirilis Agustus 2023, Puspa Indah Taman Hati jadi tontonan yang pas buat kamu yang suka cerita romantis dengan sentuhan nostalgia.
Baca Juga: Film Rangga & Cinta Tayang Eksklusif Hanya di Vidio
One Day

Film romantis Thailand karya Banjong Pisanthanakun ini mengisahkan Denchai (Chantavit Dhanasevi), pegawai biasa yang diam-diam mencintai Nui (Nittha Jirayungyurn). Saat Nui mengalami amnesia sehari, Denchai memanfaatkan kesempatan itu untuk berpura-pura menjadi kekasihnya.
Cerita manis sekaligus menyentuh ini dirilis pada 2016 dan mendapat rating tinggi di IMDb (7.7/10). Chemistry Chantavit dan Nittha membuat One Day jadi salah satu drama romantis Thailand paling memorable.
Baca Juga: Nonton Film Thailand Happy Old Year di Vidio, Terjebak Masa Lalu dan Menemukan Makna Bahagia
Nonton Rekomendasi Film Romantis Hanya di Vidio
Segera habiskan waktu luang dengan nonton film romantis indonesia yang memiliki kualitas cerita kelas atas. Dapatkan akses ke berbagai koleksi film romance terbaik dari berbagai negara dengan fitur streaming yang lancar dan resolusi tajam hanya di Vidio. Buka aplikasi Vidio sekarang dan pilih film yang sesuai dengan suasana hati kamu hari ini!
