Jangan lewatkan jadwal live streaming BRI Liga 1 Persib vs Bali United pada Kamis, 3 Agustus 2023 pukul 19.00 WIB. Perhelatan sengit antara kedua tim dalam mendapatkan poin untuk menaiki tangga klasemen.
Bali United masih bertengger di peringkat empat untuk sementara. Pertandingan Bali United sebelumnya memenangkan tiga pertandingan berturut-turut melawan Dewa United dengan skor 3-1, Arema dengan skor 1-3, dan Madura United 2-1. Record ini yang menjadi energi percaya diri Bali United melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Sementara, Persib Bandung yang bermain di kandang, percaya diri akan membawa kemenangan. Duet Ciro Alves dan David da Silva membuat lini depan Persib semakin sulit dihadapi oleh pemain bek Bali United.
Duet maut lini depan Ciro Alves dan David da Silva tidak bisa dianggap remeh oleh Bali United karena kedua pemain tersebut menyumbang gol dimana Ciro Alves mendapatkan tiga gol dan satu assist.
Di sisi lini depan Bali United, top score sementara dengan dengan torehan tiga gol dari empat laga yaitu Jefferson de Assis menjadi ujung tombak penyerangan Bali United. Ilija Spasojevic juga menjadi andalan karena sebelumnya yang menyumbang satu gol dari empat laga.
Kedua tim akan merebutkan poin di atas lapangan dengan sengit. Berikut adalah jadwal lengkap dan link siaran langsung BRI Liga 1 antara Persib Bandung kontra Bali United.
Baca juga: Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2023/2024
Jadwal dan Link Streaming
Kamis, 3 Agustus 2023
Persib Bandung vs Bali United, pukul 19.00 WIB
Link live streaming Persib Bandung vs Bali United Bisa dilihat melalui situs vidio.com.
Nonton BRI Liga 1 di Vidio
Itu dia informasi dan jadwal live streaming pertandingan Persib Bandung kontra Bali United. Simak jadwal live streaming BRI Liga 1 melalui aplikasi Vidio dan segera download aplikasinya sekarang juga. Dengan hanya 39 rb/bulan, kamu dapat berlangganan paket Premier Platinum untuk nonton berbagai macam tayangan olahraga seru mulai dari BRI Liga 1, NBA, hingga Liga Champions.
