Jadwal PMPL ID Fall 2022 atau PUBG Mobile Pro League akan digelar selama satu bulan, mulai tanggal 20 Juli hingga 28 Agustus 2022 mendatang. Para peserta terbaik akan bersaing memperebutkan gelar juara dan total hadiah mencapai miliaran.
PMPL ID Fall 2022 merupakan turnamen resmi PUBG Mobile yang digelar oleh Tencent Games. Ini merupakan turnamen PMPL kedua yang digelar di Indonesia tahun ini, setelah sebelumnya telah digelar PMPL ID Spring 2022 pada awal tahun ini.
Total 20 tim terbaik undangan dari PMPL ID Spring 2022 lalu akan bersaing di PMPL ID Fall 2022. Ke-20 tim tersebut akan dibagi ke dalam 5 grup yang akan bertanding di babak Country League selama 3 pekan dengan 25 pertandingan setiap minggu atau 5 pertandingan perhari.
Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming PMPL SEA Championship Spring 2022
Babak Country League sendiri akan berlangsung mulai 20 Juli hingga 7 Agustus 2022. Selanjutnya, 16 tim terbaik dari babak tersebut berhak tampil di babak Country Final untuk merebutkan trofi juara dan hadiah pada 26 – 28 Agustus.
Empat tim terbaik dari babak Country League berhak mewakili Indonesia untuk bersaing di turnamen PMPL SEA Championship. Sementara, tim peringkat kelima hingga ketujuh harus melalui babak Play-Ins lebih dulu jika ingin tampil di turnamen tingkat Asia Tenggara tersebut.
Selaku turnamen PUBG Mobile dengan skala nasional dan diikuti oleh tim profesional, tentunya Tencent Games sudah menyiapkan total hadiah yang sangat besar di PMPL ID Fall tahun ini. Kali ini, total hadiah tersedia sebesar US$150 ribu atau sekitar Rp 2,2 miliar lho!
Baca juga: Saksikan Live Streaming Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022
20 Tim Peserta
- 21 Esports
- Alter Ego Limax
- Aura Esports
- Bigetron RA
- BNW Esports
- Boom Esports
- Dewa United Esports
- Dunia Games Esports
- EVOS Reborn
- Geek Fam ID
- Genesis Dogma
- GPBR Esports
- GPX
- HFX Esports
- Morph Esports
- NFT Esports
- ONIC Esports
- Voin Esports
- RRQ Ryu
- Skylightz Gaming
Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming PMPL ID Spring 2022 Country Finals
Pembagian Grup PMPL ID Fall 2022
Grup A
- RRQ Ryu
- Bigetron RA
- HFX Esports
- GPX
Grup B
- EVOS Reborn
- Boom Esports
- Voin Esports
- Dewa United Esports
Grup C
- Alter Ego Limax
- 21 Esports
- Genesis Dogma
- Dunia Games Esports
Grup D
- NFT Esports
- Aura Esports
- ONIC Esports
- Geek Fam ID
Grup E
- Morph Esports
- GPBR Esports
- Skylightz Gaming
- BNW Esports
Baca juga: Ayo Nonton Keseruan Live Streaming PMPL ID Spring 2022 Minggu Ketiga
Daftar Caster
- Sanskuy a.k.a Sandika Hadit Prasetyo
- Windy a.k.a Amalia Nabila P
- Resky Boga a.k.a Reski Erik Alfons Boga
- Wolfy a.k.a Florian George
- Jelly a.k.a Jessica Azali
- Bro Pasta a.k.a Yogi Saputra
- El Dogee a.k.a Ahmad Fauzan Khairy
- Donna Visca a.k.a Mutiara Donna Visca
- Odidieu a.k.a Ilham D. Zikrillah
- Junior a.k.a Agus Suharwan
Baca juga: Ayo Main Vidio Games dan Menangkan Hadiahnya Eksklusif dari PMPL
Jadwal PMPL ID Fall 2022
- League Week 1: 20-24 Juli 2022 – Pukul 17.00 WIB
- League Week 2: 27-31 Juli 2022 – Pukul 17.00 WIB
- League Week 3: 3-7 Agustus 2022 – Pukul 17.00 WIB
- Country Finals: 26-28 Agustus 2022
Baca juga: Saksikan Live Streaming PMPL ID Spring 2022 Minggu Kedua
Adapun live streaming PMPL ID Fall 2022 dapat disaksikan secara GRATIS di Vidio. Segera download aplikasinya sekarang agar dapat menyaksikan keseruan seluruh pertandingannya dan menjadi saksi sang juara serta wakil tim Indonesia untuk PMPL SEA Championship nanti! #SemuaAdaDiVidio