Jadwal pertandingan BRI Super League 2025/26 pekan 17 bakal menghadirkan partai super big match antara Persib Bandung vs Persija Jakarta yang digelar pada, Minggu (11/1/2026) pukul 15.30 WIB mendatang. Laga tersebut disiarkan langsung eksklusif melalui layanan OTT Vidio.
Laga super big match paling dinantikan ini bakal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung yang merupakan markas bagi Persib. Menjamu rival abadi, tentunya ini bakal menjadi pertandingan yang penuh emosional dan sentimental bagi Maung Bandung selaku tuan rumah maupun Macan Kemayoran yang bertandang.
Kedua tim saat ini juga tengah dalam persaingan ketat perebutan posisi 2 besar klasemen. Saat ini Persija Jakarta berada di posisi kedua klasemen sementara BRI Super League 2025/26 dengan torehan 35 poin. Sementara, Persib Bandung berada di posisi ketiga dengan jumlah poin yang sama.
Macan Kemayoran hanya unggul selisih gol dari Persib Bandung yang berada tepat di posisi ketiga. Kondisi tersebut membuat laga ini sangat krusial bagi kedua tim untuk menjaga peluang juara.
Dari sisi performa pertemuan, Persib Bandung terbilang cukup dominan atas Persija Jakarta dalam beberapa musim terakhir. Dalam tiga musim terakhir, Persija hanya mampu meraih satu kemenangan saat menghadapi Pangeran Biru. Kemenangan tersebut terjadi pada 31 Maret 2023, ketika Persija sukses menundukkan Persib dengan skor 2-0.
Selain dominasi head to head, Persib juga menunjukkan konsistensi secara keseluruhan. Tim asal Bandung ini berhasil menjadi juara liga kasta tertinggi Indonesia dalam dua musim berturut-turut. Modal tersebut tentu menjadi kepercayaan diri tambahan bagi Persib saat menjamu rival abadinya di kandang sendiri.
Jika melihat rekor pertemuan tiga musim terakhir, Persib kerap tampil solid saat menghadapi Persija. Pada musim 2024/2025, Persib menang 2-0 dan bermain imbang 2-2 di pertemuan lainnya. Sementara pada musim 2023/2024, Persib kembali unggul dengan kemenangan 2-1 dan hasil imbang 1-1. Persaingan sengit juga terjadi di musim 2022/2023, di mana kedua tim saling mengalahkan.
Pertandingan keduanya pun diprediksi bakal berlangsung sengit dan menarik di atas lapangan hijau. Berikut adalah jadwal dan link siaran langsung BRI Super League 2025/26 antara Persib kontra Persija akhir pekan ini.
Baca juga: Saksikan Siaran Langsung Proliga 2026, Perhelatan Turnamen Voli Terbesar di Tanah Air Balik Lagi
Jadwal dan link siaran langsung
Minggu, 11 Januari 2026
Persib Bandung vs Persija Jakarta, pukul 15.30 WIB
Link siaran langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta dengan klik tautan berikut.
Nonton BRI Super League di Vidio
Itu dia informasi lengkap mengenai jadwal dan detail pertandingan BRI Super League 2025/26 antara Persib kontra Persija. Saksikan siaran langsung BRI Super League secara eksklusif hanya di Vidio.
Segera download aplikasi Vidio di smartphone atau Smart TV kamu dan jangan lupa berlangganan paket Vidio untuk menikmati berbagai tayangan premium, mulai dari Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, hingga Original Series tanpa iklan.
