Vidio Logo White

Nonton Film Braven di Vidio, Aksi Jason Momoa Melindungi Keluarganya

Nonton Film Braven di Vidio

Film Braven – Sampai saat ini, daya tarik film aksi Hollywood telah memikat penonton di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Mereka terkenal karena produksi berkualitas tinggi, penggunaan efek khusus yang canggih, dan pengaruhnya terhadap industri film internasional.

Dengan alur cerita pelik dan rangkaian perkelahian yang intens, film Hollywood sering kali menampilkan aktor-aktor papan atas yang dikenal karena karisma dan kehadirannya di layar. Para aktor ini menghadirkan gaya dan kepribadian unik mereka pada karakter yang mereka mainkan, menjadikannya lebih menarik.

Salah satu aktor terkenal akan laganya di genre film aksi adalah Jason Momoa. Selain penampilannya yang keren sebagai Aquaman dan serial Game of Thrones, Jason Momoa juga acap kali menarik perhatian para penggemar ketika berperan sebagai tokoh ayah yang protektif. Salah satu film yang menekankan penggambaran Momoa sebagai seorang ayah adalah film Braven.

Dalam film ini, Jason Momoa berperan sebagai seorang ayah yang tengah melindungi keluarganya dari kepungan kartel narkoba di kabin pribadinya. Disutradarai oleh Lin Oeding dan ditulis oleh Mike Nilon, film tahun 2018 ini dibintangi juga oleh Garret Dillahunt, Jill Wagner, dan Stephen Lang.

Sebelum beranjak nonton di Vidio, yuk simak sinopsis lengkap dan link nontonnya berikut ini!

Baca juga: Wild Card: Film Hollywood Penuh Laga Menegangkan!

Sinopsis Film

Braven merupakan film thriller aksi yang menceritakan kisah Joe Braven, seorang pemilik perusahaan penebangan kayu yang melindungi keluarganya dari sekelompok pengedar narkoba berbahaya, di Kanada. Semuanya bermula ketika ayah Joe, Linden, mengunjungi rumah mereka. Karena dia menderita demensia, Joe memutuskan untuk membawanya ke kabin keluarga untuk berburu dan berlibur di akhir pekan.

Di sisi lain, kita diperlihatkan tokoh Harlett, seorang pengedar narkoba yang tengah melakukan penyelundupan kokain di daerah itu. Akan tetapi, anak buahnya mengalami kecelakaan dan mereka terpaksa menyembunyikan narkoba itu di dalam sebuah kabin di pegunungan.

Pertahanan Terakhir Seorang Ayah

Tanpa diduga, kabin yang dipilih Harlett untuk menyimpan obat-obatan terlarang tersebut, adalah milik Joe dan keluarganya. Tanpa sepengetahuannya, para anggota kartel sedang bersiap untuk melakukan transaksi di sana.

Joe bersikeras untuk tidak menyerahkan narkoba tersebut dan ingin menyerahkannya kepada polisi atau membuangnya. Namun Harlett dan tim tentu tidak ingin barang itu jatuh ke tangan orang lain. 

Saat situasi semakin pelik, putri kecil Joe, Charlotte, tiba-tiba muncul. Fokus Joe pun terpecah, sebab ia harus memastikan keselamatan putrinya di atas segalanya. Di tengah keterbatasan kabin, bisakah Joe menjaga putri dan ayahnya sambil membuang barang terlarang itu?

Baca juga: Sinopsis Film Survivor di Vidio, Aksi Milla Jovovich Menggagalkan Serangan Teroris

Ikuti Keseruan Jason Momoa dalam Film Braven, Hanya di Vidio!

Kamu bisa menyaksikan kelanjutan aksi Jason Momoa dalam film braven, hanya di Vidio. Selain Film Hollywood, kamu dan keluarga juga bisa menikmati berbagai tayangan berkualitas sepuasnya di platform streaming Vidio. Cukup download dan berlangganan Vidio sekarang, kamu bisa menonton tayangan favoritmu, kapan saja dan di mana saja!

ARTIKEL TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

Vidio Logo White

PT. VIDIO DOT COM © 2014 - 2025