Sketch – Drama Korea Sketch yang mempertemukan akting memukau dari sederet aktor Korea seperti Rain, Lee Sun Bin, dan Lee Dong Gun, serta Jung Jin Young berhasil memikat penggemar dengan kombinasi alur misteri disertai berbagai adegan aksi.
Dirilis tahun 2018, drama yang disutradarai oleh Lim Tae Woo dan ditulis oleh Kang Hyun Sung ini hadir dengan latar belakang kejahatan misterius dan aksi balas dendam sehingga tentunya dibumbui plot twist yang menarik.
Drama ini dapat disaksikan segera di aplikasi streaming Vidio, namun bagi kamu yang sudah penasaran dengan alur yang dihadirkan dalam Sketch, jangan lewati sinopsis berikut ini.
Baca Juga: Jadwal Tayang Face Me di Vidio: Drama Korea Tentang Kolaborasi Ahli Bedah dan Detektif
Sinopsis
Sketch berfokus pada Kang Dong Soo, seorang detektif ulung yang mengalami tragedi ketika tunangannya dibunuh secara misterius.
Dalam pencariannya untuk mengungkap kebenaran dan mencegah lebih banyak kejahatan, ia bekerja sama dengan Yoo Shi Hyun, seorang detektif wanita yang memiliki kemampuan unik untuk menggambar sketsa kejadian yang akan terjadi dalam waktu 72 jam ke depan.
Dengan bantuan sketsa tersebut, mereka pun berusaha menangkap seorang pembunuh berantai yang mengancam banyak nyawa.
Kemudian di sisi lain ada Kim Do Jin, mantan anggota pasukan khusus yang juga sedang berjuang dengan rasa kehilangan setelah istrinya yang sedang hamil dibunuh hingga bertekad untuk membalas dendam dan bergabung dengan Kang Dong Soo dan Yoo Shi Hyun dalam usaha mereka untuk menghentikan kejahatan.
Baca Juga: Sinopsis Bitch x Rich di Vidio: Drama Korea Thriller Perdana Yeri Red Velvet
Jadwal Tayang Drama Korea Sketch di Vidio
Mulai 19 November 2024, kamu dapat nonton Sketch melalui aplikasi streaming Vidio lengkap dengan subtitle Indonesia dengan kualitas tinggi.
Jangan lupa untuk aktifkan paket langganan Vidio untuk menikmati streaming film sub indo, nonton drama serial sub indo berbagai genre, Vidio Original Series Zona Merah, dan menyaksikan pertandingan olahraga favorit Anda mulai dari level nasional hingga internasional.
Ayo download aplikasi Vidio di handphone kamu melalui Play Store dan App Store untuk menikmati pengalaman menonton di mana saja dan kapan saja hanya di Vidio.