Vidio Logo White

Potret Pemain Eiffel I’m in Love, Nonton Full Movie di Vidio

Pemeran Eiffel Im in Love

Film Eiffel I’m in Love dan Eiffel I’m in Love 2 mungkin jadi drama romantis paling berkesan untuk anak tahun 90-an. Bagaimana tidak, kisah cinta berlatar kota Paris ini berhasil memberikan tontonan kisah cinta anak remaja yang berbeda dari film kebanyakan.

Berkisah tentang cinta yang tumbuh dari perjodohan, Shandy Aulia dan Samuel Rizal menjalani kisah asmara yang membuat penonton geregetan. Pasalnya, sosok Adit (Samuel Rizal) diceritakan sebagai orang yang cuek namun tulus mencintai Tita (Shandy Aulia). Meskipun terlihat galak dan cuek, namun Adit tetap berusaha menunjukan rasa cintanya dengan cara yang berbeda. 

Film Indonesia  ini dirilis pada 2003 dan kepopuleran film tersebut telah membawa nama para pemainnya banyak dikenal publik. Lantas, setelah 17 tahun berlalu, bagaimana ya kabar para pemain Eiffel I’m in Love sekarang? Yuk, intip potret terbaru mereka di sini.

Pemeran film Eiffel I’m in love Shandy Aulai, sumber: IG @shandyaulia

Shandy Aulia

Kabar pertama datang dari pemeran utama wanita, Eiffel I’m in Love, Shandy Aulia. Gadis cantik kelahiran 1987 ini kini tampak berbeda karena telah menikah dan memiliki seorang putri. Pasca membintangi film ini, karier Shandy juga semakin meningkat dan namanya semakin populer dengan membintangi banyak film lainnya.

Kini, istri dari David Herbowo ini masih aktif dalam dunia keartisan meskipun telah menjadi ibu dari putri cantiknya, Claire Herbowo. Shandy masih terlihat aktif di sosial media Instagramnya dan sering membagikan postingan terutama tentang buah hatinya. Tercatat, aktris yang juga pemeran FTV dan pemain sinetron ini bermain dalam film Kutuk, yang mana dirinya berperan sebagai pemeran utama serta produser film.

Baca juga: Selain Ikatan Cinta, Ini Film, Sinetron dan FTV Arya Saloka

Pemeran film Eiffel I’m in love Samuel Rizal, sumber: IG @samuelrizal1

Samuel Rizal

Kabar selanjutnya datang dari sang pemeran utama pria, Samuel Rizal. Berbeda dengan Shandy, sebelum membintangi Eiffel I’m in Love, nama Samuel Rizal sudah lebih dulu terkenal berkat perannya dalam film Tusuk Jelangkung di tahun 2000. Kabar Samuel di dunia seni peran kini memang sudah jarang terdengar. Artis kelahiran 1980 ini terakhir bermain film Target pada 2018. Meski begitu, Samuel masih terlihat aktif di sosial media Instagramnya. Terlihat Samuel masih kerap membagikan postingan terkait hobinya bermain basket dan sesekali ia juga membagikan potret kebersamaan bersama putri semata wayangnya, Drucilia Kalea Arifin. Samuel juga terlihat aktif di channel YouTube miliknya SR_1 Samuel Rizal. Ia kerap membagikan video aktivitasnya bersama Cilla anaknya dan para artis lainnya. Meski telah menduda sejak bercerai dengan Stevianne Agnecya, hingga kini Samuel masih sendiri dan belum lagi naik ke jenjang pernikahan.

Pemeran film Eiffel I’m in love Titi Kamal, sumber: IG @titi_kamall

Titi Kamal

Kabar selanjutnya datang dari Titi Kamal, pemeran Intan dalam film Eiffel I’m in Love. Nama Titi Kamal sendiri kala itu memang sudah naik daun berkat perannya dalam film Ada Apa dengan Cinta pada tahun 2000. Titi sendiri kini masih eksis di dunia film dan seni peran karena masih aktif bermain film layar lebar hingga sinetron. Ia pun sudah memiliki dua putra dari hasil pernikahannya dengan aktor Christian Sugiono. Artis yang juga seorang model ini sekarang juga aktif di YouTube dengan membagikan video aktivitasnya pada channel miliknya dan suami di Titi dan Tian. 

Baca juga: Nonton Milly dan Mamet, Realita Rumah Tangga Tak Seindah Masa Pacaran

Pemeran film Eiffel I’m in love Yogie Finanda, sumber: IG @yprakasitaphotos

Yogi Finanda

Nama lain yang tak kalah menyita perhatian dalam film Eiffel I’m in Love adalah Yogi Finanda. Ia berperan sebagai Ergi, pacar Tita dalam film. Nama Yogi Finanda menjadi semakin populer sejak membintangi film ini. Ia kemudian aktif bermain film hingga tahun 2009 dan terakhir bermain dalam film Berlian Si Etty pada 2013. Meski tak lagi aktif di dunia film layar lebar, Yogi masih aktif di Instagram yang kerap membagikan kesehariannya dalam bermain basket.  Ia kini juga sudah menikah dengan wanita bernama Clara sejak 2017 lalu. Kebersamaan mereka pun kerap dibagian di akun Instagram milik Yogi.

Saphira Indah

Bicara film Eiffel I’m in Love, tak lengkap rasanya jika tak sebut nama Saphira indah. Ya, perempuan kelahiran 1986 ini berperan sebagai Uni, sahabat Tita dalam film. Saphira Indah adalah artis kelahiran Bandung, Juli 1986 yang juga telah banyak berperan dalam sejumlah film dan sinetron. Ia pernah berperan dalam sinetron Ganteng-ganteng Serigala dan terakhir yang juga pemeran dalam film Eiffel I’m in Love 2.  Namun, kini Shapira telah meninggal dunia tepatnya pada Januari 2019 diumurnya yang ke 32 tahun. 

Nonton film Eiffel I’m in Love dan Eiffel I’m in Love 2 di Vidio

Penasaran dengan akting para pemeran Eiffel I’m in Love? Yuk, nonton Eiffel I’m in Love full movie dan sekuelnya di Vidio. Download aplikasi Viido sekarang atau kunjungi situsnya di Vidio.com. 

Vidio merupakan perusahaan OTT (Over the Top) yang didirikan sejak tahun 2014 yang menyediakan layanan streaming terlengkap di Indonesia. Terhubung langsung dengan lebih dari 21 TV Streaming, Vidio juga menyajikan ribuan konten lokal maupun Internasional untuk layanan Video On Demand, langganan jaringan TV berbayar, dan konten eksklusif untuk serial TV, Film layar lebar, drama, film dokumenter serta menayangkan ribuan pertandingan olahraga dari berbagai cabang untuk semua genre dan usia.

ARTIKEL TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

Vidio Logo White

PT. VIDIO DOT COM © 2014 - 2025