Rekomendasi Radio Streaming Jakarta – Saat ini, musik merupakan hal yang paling dibutuhkan untuk menemani keseharian setiap orang. Di setiap kegiatan, musik selalu bisa membuat suasana tidak terasa bosan.
Beberapa tahun lalu, sebelum adanya platform streaming musik melalui internet, kebanyakan orang mendengarkan musik melalui radio. Namun, bukan berarti sekarang ini radio sudah tidak digunakan lagi.
Seiring berjalannya waktu, stasiun radio mencoba untuk menyesuaikan diri mereka dengan perkembangan jaman dengan mulai masuk ke dunia internet. Saat ini, banyak stasiun radio yang sudah bisa didengarkan melalui platform streaming.
Salah satu platform streaming-nya adalah Vidio. Saat ini, sudah ada beberapa stasiun radio yang bisa didengarkan melalui Vidio. Berikut beberapa rekomendasi radio streaming Jakarta terbaik di platform Vidio.
Baca Juga: Cara Streaming Radio Mulai dari Gen FM sampai Hard Rock FM Melalui Aplikasi Vidio
Rekomendasi Radio: Trax FM Jakarta
Rekomendasi pertama adalah stasiun radio Trax FM Jakarta. Stasiun radio yang satu ini sebelumnya memiliki nama MTV Sky, namun, pada tahun 2004, stasiun radio ini melepaskan diri dari MTV dan berdiri sendiri dengan nama Trax FM.
Berada di bawah manajemen MRA Media Group, Trax FM hadir dengan mengedepankan acara musik yang digemari anak remaja. Pada stasiun radio ini, musik yang biasa diputar adalah acid jazz, pop, rock, R&B, altrnative, hip hop, dan masih banyak lagi.
Gen FM
Selanjutnya adalah radio Gen FM. Stasiun radio yang satu ini dulunya bernama Radio Attahiriyah, di mana saluran radio tersebut memiliki format radio keluarga. Namun, sejak tahun 2007, radio tersebut beurbah nama menjadi Gen FM dan berubah menjadi radio hit kontemporer anak remaja.
Radio pada jaringan 98,7 FM ini merupakan radio yang memiliki fokus kepada musik remaja saat ini. Namun, Gen FM cenderung memutar lebih banyak lagu lokal Indonesia dibandingkan dengan lagu luar atau Barat.
Baca Juga: 5 Program Radio Indonesia Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu, Ada Podcast
Prambors
Rekomendasi terakhir adalah Prambors. Stasiun radio 102.2 FM ini yang berdiri sejak tahun 1971 dan cukup digemari anak muda saat ini. Memliki slogan “Indonesian’s No.1 Hit Music Station”, Prambors secara konsisten menghadirkan musik dan program yang menarik untuk para kawula muda.
Itulah beberapa rekomendasi radio streaming Jakarta yang mungkin bisa dipilih untuk didengar saat senggang. Yuk, streaming rekomendasi radio tersebut melalui Vidio. Download aplikasinya di gadget kamu, sekarang!