Once Mekel Puji Karakter Suara Ello Jadi Vokalis Dewa 19 Baru
0 Komentar
Once Mekel ikut bahagia Dewa 19 mempunyai vokalis baru yaitu Marcello Tahitoe alias Ello. Sebagai mantan vokalis dirinya memuji musikalitas dan karakter suara yang dimiliki penyanyi 39 tahun tersebut saat dijumpai di BSD, Tangerang, Sabtu (12/3). Ello dinilai sangat cocok membawakan tembang hits Dewa 19 karena bisa menyanyikan lagu pop maupun rock. Once Mekel menantikan satu panggung bareng Ello dalam konser 30 tahun Dewa 19 di Bandung pada Maret mendatang, saksikan wawancara selengkapnya di Celeb 360.
Komentar